Kembali

Girl's Life

Positif Thingking Artinya Apa? Bikin Hidup lebih Bahagia?

Positif Thingking Artinya Apa? Bikin Hidup lebih Bahagia?


Ketika masalah melanda, memang jauh lebih mudah buat kita memikirkan kemungkinan terburuk. Padahal, terus-menerus berpikir negatif kurang baik untuk kesehatan mental karena akan membuatmu sering merasa cemas, takut, dan nggak percaya diri.

Salah satu cara membuang pikiran-pikiran negatif yaitu dengan positif thinking. Sesuai namanya, positif thinking artinya kita mencoba fokus pada hal-hal positif saat dirundung masalah.

Sebagian dari kamu mungkin udah akrab dengan arti positif thinking, tapi apakah kamu udah tahu gimana cara melakukannya? Kalau belum, yuk, simak uraian selengkapnya di bawah ini!

Pentingnya menanamkan positif thinking

Positif thinking bukan berarti mengabaikan semua hal negatif yang terjadi di sekitarmu. Justru, dengan cara berpikir ini, kamu dapat menghadapi masalah dengan lebih positif dan produktif. Dengan kata lain, kamu nggak fokus pada hal terburuknya aja.

Berpikir positif biasanya dimulai dari self-talk, atau simpelnya, bicara pada diri sendiri. Tanpa disadari, mungkin selama ini pun kamu udah melakukan self-talk, tapi apakah self-talk tersebut sifatnya positif? Nah, coba ingat kembali baik-baik.

Kalau selama ini kamu lebih sering berkata, “Aku nggak bisa apa-apa,” pada diri sendiri, itu disebut self-talk negatif. Jika dari awal kamu udah berpikir begitu, lama-lama kamu akan semakin percaya bahwa kamu nggak mampu melakukan banyak hal.

Pikiran negatif kadang-kadang memang membantu bikin kita jadi lebih waspada. Akan tetapi, kalau pikiran ini selalu mengalahkan pikiran positif, lama-kelamaan kepercayaan dirimu bisa berkurang dan kamu jadi nggak berani mengambil tantangan.

Keuntungan berpikir positif bagi kesehatan

Setelah mengetahui arti dari positif thinking, sekarang kita bahas manfaatnya. Manfaat utama pikiran positif adalah kesehatan mental yang terjaga. Kalau kesehatan mental kita cukup baik, badan kita tentu juga akan ikut sehat.

Menurut sebuah penelitian terhadap 70.000-an perempuan di AS, orang yang optimistis ternyata berisiko lebih rendah untuk mengalami kematian akibat stroke, infeksi, penyakit jantung, dan bahkan beberapa jenis kanker.

Selain itu, berpikir positif juga terbukti membantu:

  • bikin tubuh lebih bugar dan berstamina,
  • meningkatkan kualitas hidup,
  • mengurangi risiko depresi,
  • mengurangi stres,
  • mencegah flu dan pilek,
  • menjaga kesehatan fisik dan mental,
  • mempercepat proses pemulihan dari penyakit, serta
  • membuat kamu lebih panjang umur.

Positif thinking memang nggak akan seketika menghilangkan masalahmu, tapi dengan berpikir positif, artinya kamu nggak akan hanya terfokus pada hal-hal buruk. Kamu pun akan tetap optimistis karena yakin bahwa ada solusi untuk setiap masalah.

Cara menjadi orang yang positif thinking 

Nggak mudah untuk mengubah pola pikir diri sendiri, apalagi kalau pada dasarnya kita bukan orang yang optimistis. Meski begitu, kamu bisa mulai berpikir lebih positif dengan langkah-langkah berikut ini.

1. Fokus pada hal-hal baik meskipun sepele

Ketika menghadapi situasi yang buruk, cobalah untuk fokus pada hal-hal baik, sekecil apa pun itu. Misalnya, jika temanmu membatalkan janji ketemu, anggap saja sekarang kamu punya waktu luang untuk me time dan melakukan hal lain yang kamu sukai.

2. Bersyukur atas hal-hal kecil di sekitarmu

Bersyukur bisa mengurangi stres serta bikin kamu jadi lebih pede dan tahan banting. Kamu nggak harus mensyukuri prestasi yang besar, kok! Punya teman yang baik atau berhasil jalan-jalan naik motor tanpa nyasar bisa menjadi hal kecil yang kamu syukuri.

3. Perbanyak teman yang berpikir positif

Studi membuktikan kalau pikiran positif ternyata bisa menular, lho, Charm Girls! Nah, dengan bergaul bersama orang-orang yang positif thinking, artinya kamu juga berusaha untuk melakukan hal yang sama. Jadi, kelilingi dirimu dengan teman-teman yang juga optimistis, ya!

4. Ngomong sama diri sendiri, tapi yang positif

Memang sangat mudah buat berkata, “Aku nggak bisa,” dan “Aku payah.” Pelan-pelan, coba kurangi kalimat tersebut dan berikan sugesti positif untuk dirimu. Sebagai contoh, daripada bilang, “Aku payah,” katakanlah, “Aku akan coba lagi dengan cara yang beda nanti.”

5. Journaling, yuk!

Coba luangkan waktu lima menit setiap hari untuk menuliskan hal-hal yang kamu sukai dan syukuri pada hari itu. Kegiatan yang disebut journaling ini akan mengingatkanmu kepada hal-hal baik sehingga kamu dapat berpikir positif.

6. Kenali apa yang sering bikin kamu berpikir negatif

Coba ingat-ingat, sebetulnya apa sih, yang paling sering bikin kamu marah atau sedih? Pelajaran di sekolah, teman yang suka bandingin berat badan, atau hal lain? Dengan mengenali pemicu pikiran negatif, kamu bisa menyingkirkannya dengan lebih mudah.

7. Pokoknya ketawain aja!

Tertawa ternyata bisa mengurangi kecemasan, stres, dan depresi. Kalau kamu sedang menghadapi stres dan nggak tahu harus apa, cobalah untuk tertawa. Kalau perlu, cari tontonan yang lucu supaya kamu bisa tertawa lebih lepas. Anehnya, ini bisa membantu, lho!

Berpikir positif memang susah. Namun, dengan berusaha positif thinking, artinya kamu berusaha menghadapi masalah dengan tetap mensyukuri banyak hal baik di sekitarmu. Pada akhirnya, pikiran positif akan membantumu jadi orang yang optimistis serta sehat secara fisik dan mental.

Baca Juga Disini:

Jangan Pendam Sendirian Ini Tempat Terbaik Untuk Curhat

Pahami Kesehatan Mental Penyebab Sedih Tanpa Sebab

Mempersiapkan Mental dan Diri Sendiri

positif thinking artinya
Apa artinya positif thinking
arti positif thinking
arti dari positif thinking
Komentar (57)
A

Ya
Yani
Ouh ini artinya
2 years ago
Balas
An
Anonymous
ok
2 years ago
JP
Jihan Putri Utami
Makasih
2 years ago
Balas
An
Anonymous
ok
2 years ago
Avatar Profile Image
Ulin Melinda
P
2 years ago
Balas
An
Anonymous
ok
2 years ago
floating-icon