Kembali

Girl's Life

Anti Insecure Bocor! 5 Model Celana Dalam Cocok Saat Haid

Anti Insecure Bocor! 5 Model Celana Dalam Cocok Saat Haid


Haid yang hadir tiap bulan memang kadang buat deg-degan ya Charm Girls, jalan ke sana-kemari dan lakukan aktivitas seperti biasa terasa lebih berat walau tampaknya kayak biasa saja, selain karena nyeri haid, badan yang lemas, ketakutan haid bocor juga jadi momok menyeramkan yang harus dihadapi perempuan saat haid Ketakutan perempuan bocor saat haid juga bisa diminimalisir loh dari model celana dalam yang dipakai, hal ini juga menentukan kenyamanan dan posisi pembalut jadi lebih pas dengan celana dalam.

Charm Girls, siklus haid berlangsung dari 25 hingga 35 hari, dengan rata-rata 28 hari untuk sebagian besar wanita sehat. Fluktuasi dalam empat hormon utama menandai fase siklus dan menjelaskan banyak gejala yang dialami perempuan saat haid.

Saat haid perempuan mengalami lonjakan kecemasan yang sangat umum karena fluktuasi hormonal. Terkadang perubahan hormon dapat menyebabkan perempuan mengalami sindrom pramenstruasi (PMS) atau bahkan gangguan disforik pramenstruasi (PMDD).

Tenang jika kamu merasa khawatir bocor saat haid, kamu tidak sendirian ya Charm Girls. Ada beberapa penyebab paling umum dari kebocoran saat haid, mulai dari posisi tidur, kerusakan pembalut, pembalut yang sudah penuh, Bantalan yang bergoyang-goyang atau berpindah tempat, Bantalan yang tidak dipersiapkan dengan baik untuk kekuatan aliran darah haid atau model celana dalam wanita yang kurang pas dipakai saat haid atau bisa juga diantisipasi dengan celana menstruasi.

Jenis celana dalam

Anti Insecure Bocor! 5 Model Celana Dalam Cocok Saat Haid
Jenis-jenis Celana Dalam

Celana dalam wanita punya peran penting saat menstruasi, untuk jaga kenyamanan dan juga kurangi rasa khawatir bocor saat beraktivitas atau saat tidur malam. Ternyata ada macam macam celana dalam wanita loh, serupa tapi tak sama, kenyamanan dan bentuknya jadi salah satu poin yang dipertimbangan untuk memilih celana dalam yang pas, apalagi saat mencari celana dalam ketika menstruasi.

1. Brief

Celana brief adalah tipe klasik pilihan pakaian dalam bagi wanita yang mencari kenyamanan. Dengan lingkar pinggang yang tinggi celana dalam model ini bisa menutupi area dekat pusar dan nyaman digunakan sehari-hari karena tak mudah menyelip.

Cukup nyaman untuk bekerja, tidur, atau bahkan gym, dan bahan yang tepat dapat membantu Charm Girls mengatur gaya berpakaian untuk hari itu.

2. Hipster

Celana dalam jenis hipster memiliki garis di pinggul dan sedikit di bawah garis pinggang.  Ini adalah celana dalam yang paling banyak digunakan perempuan. 

Garis paha celana dalam ini ada berada di tulang selangka, jadi bisa menutup area kewanitaan dengan secukupnya. Celana jenis hipster sering jadi favorit karena dinilai nyaman

3. High Rise Brief

Celana high rise dirancang untuk cakupan penuh dan menawarkan garis pelangsing. Celana dalam ini cocok digunakan saat mengenakan gaun atau rok yang mengecil di bagian pinggang dan flowy di bagian bawah.

4. Bikini

Bikini adalah jenis pakaian dalam yang mirip dengan celana pendek tetapi tanpa banyak penutup. Bikini biasanya memiliki bagian pinggul yang lebih rendah dan potongan yang lebih tinggi di kaki, namun tetap memberikan perlindungan yang cukup pada bagian bawah Charm Girls.

5. Bodyshort

Boyshort adalah celana dalam wanita yang sporty dan nyaman yang dapat menonjolkan bokong, serta merampingkan kaki dan perut.

Nah Charm Girls, boyshorts adalah celana dalam yang menawarkan cakupan penuh di sepanjang pinggul dan bagian belakang, dengan bukaan kaki berada tepat di bawah bagian atas paha. Agak serupa dengan potongan celana boxer pria dan jenis pakaian dalam pria lainnya dan dapat memberi perlindungan tambahan dari gesekan terhadap celana pendek denim dan sedikit kesopanan ekstra saat mengenakan rok.

6. Celana menstruasi 

Selain tipe celana dalam di atas, ada juga juga loh celana dalam menstruasi, yang dibicarakan bukanlah bukan tentang sepasang celana dalam ekstra yang kamu simpan di tas atau loker, tapi tentang pakaian dalam yang dirancang khusus, penyerap, dan menenangkan pikiran yang berfungsi seperti pembalut namun berbentuk celana dalam, ini cocok apalagi buat kamu yang alami menstruasi dengan aliran ekstra berat. 

Charm sendiri punya  Charm Sleep Protect+ Panties! Yang hadir untukmu, siap menemani saat tidurmu dan aktivitas lainnya biar nyaman dan bebas bocor!

Pilihan celana menstruasi yang dapat membuat nyaman dan penggunaan pembalut jadi lebih maksimal. Ketika terlindung dari bocor kebersihan diri dan penampilan juga jadi terjaga. 

Diri jadi merasa lebih aman bergerak saat bekerja atau belajar apalagi banyak kegiatan di luar ruangan yang perlu gerakan. Celana dalam yang baik bisa menahan darah agar tidak berceceran dari pembalut yang dipakai hingga tembus. Jadi Charm Girls, kalian bisa memilih celana dalam yang tepat saat menstruasi untuk kurangi rasa khawatir dan tetap bisa produktif meski sedang menstruasi. Jangan jadikan menstruasi sebagai penghalang hal-hal menyenangkan ya Charm Girls.

Baca Juga Disini : 

Pembalut Malam Penyelamat Kala Terlelap

Bebas Bocor dengan Pembalut Charm Panjang 

Pembalut Keputihan Pantyliner

model celana dalam
Komentar (256)
A

Zy
Zyfrask
.
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
Linar Linarsyah Anggareini
wah sangat menambah wawasan
2 years ago
Balas
EL
Eka Lestari
Yes
2 years ago
Balas
floating-icon