Charm Girls, apakah kamu sering menghindari olahraga ketika haid? Padahal, nggak ada salahnya untuk berolahraga saat haid, lho. Penelitian bahkan menunjukkan bahwa olahraga memiliki segudang manfaat bagi wanita, termasuk mempercepat datangnya PMS dan mengurangi gejalanya.
Dengan menerapkan gerakan olahraga ke dalam rutinitas harian, kamu bisa merasakan manfaat fisik dan emosionalnya. Hari-hari saat menstruasi pun akan terlewati dengan lebih baik dari sebelumnya.
Ada beragam jenis gerakan olahraga yang bisa kamu lakukan di rumah, baik dari yang ringan hingga berat. Terus, gerakan olahraga seperti apa yang bisa memperlancar haid dan meredakan gejala PMS? Yuk, simak jawabannya di sini!
Manfaat olahraga untuk haid
Banyak perempuan yang mengeluhkan kram perut ketika menstruasi. Kram tersebut biasanya berpusat satu titik, yaitu perut bagian bawah, atau menyebar hingga ke area pinggang. Bahkan, rasa sakit itu bisa semakin parah pada hari pertama siklus haid.
Ada banyak cara untuk menangani kram haid, salah satunya dengan berolahraga. Akan tetapi, masih banyak perempuan yang percaya bahwa melakukan gerakan olahraga hanya akan memperburuk gejala yang ada.
Alih-alih memperburuk gejala, olahraga justru membantu agar haid jadi lebih lancar, lho, Girls! Bahkan, beberapa orang juga melakukan cara ini agar cepat PMS. Nah, inilah manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan berolahraga ketika haid.
1. Memperlancar aliran darah
Manfaat utama gerakan olahraga ketika haid adalah memperlancar aliran darah. Ini disebabkan karena gerakan olahraga membuat jantung memompa darah ke seluruh tubuh dengan lebih cepat sehingga darah pun mengalir dengan baik.
2. Memperbaiki mood
Suasana hati atau mood seseorang bisa memburuk saat menstruasi. Kondisi ini terjadi karena beberapa faktor, salah satunya gejala PMS yang menyakitkan. Untuk mengatasi rasa tidak nyaman tersebut, kamu bisa mencoba melakukan olahraga ringan.
Gerakan olahraga akan merangsang pelepasan endorfin dari otak. Endorfin merupakan hormon yang mengurangi stres dan menimbulkan rasa bahagia. Inilah alasan mengapa orang-orang kerap merasa mood-nya membaik setelah berolahraga, bahkan meskipun mereka kelelahan.
3. Mengurangi nyeri haid
Menjelang haid, perempuan sering kali mengalami berbagai gejala PMS, seperti nyeri haid (dismenore), mood swing, jerawatan, hingga kelelahan. Untuk mengurangi gejala tersebut, kamu bisa melakukan gerakan olahraga ringan, seperti aerobik.
Gerakan aerobik mampu meningkatkan hormon endorfin. Selain bikin mood jadi lebih baik, hormon ini ternyata juga bisa menjadi pereda nyeri alami, lho, Charm Girls! Jadi, mulailah berolahraga agar kamu dapat menjalani hari-hari saat haid dengan nyaman.
Gerakan-gerakan untuk memperlancar haid
Menstruasi merupakan bagian dari siklus alami tubuh wanita dan terjadi setiap bulan. Meski begitu, menstruasi juga bisa menjadi hal yang buruk bagi sebagian wanita karena adanya gejala PMS, seperti nyeri perut, lelah, dan suasana hati yang berubah-ubah.
Beberapa gerakan olahraga ternyata sudah terbukti efektif dalam memperlancar haid. Gerakan-gerakan ini membantu meningkatkan sirkulasi darah ke daerah panggul, yang nantinya membuat haid jadi lebih lancar.
Lantas, gerakan apa saja yang bisa kamu lakukan? Inilah beberapa contohnya.
1. Jalan santai
Berjalan santai memang kedengaran ringan, padahal ini merupakan salah satu gerakan olahraga yang ampuh melancarkan haid, lho. Pasalnya, aktivitas fisik sederhana ini bisa meningkatkan denyut jantung, melebarkan pembuluh darah, dan melepaskan endorfin dalam tubuh.
2. Lari
Gerakan tubuh saat berlari juga berdampak positif bagi perempuan yang sedang haid, terutama untuk melancarkan darah. Ini karena selama berlari, denyut jantungmu akan meningkat. Jantung pun terpacu untuk memompa lebih banyak darah menuju berbagai jaringan tubuh.
Peningkatan aliran darah tersebut juga mampu mengurangi kram perut, meredakan kembung, serta menenangkan tubuh. Namun, jangan berlebihan ya, Girls! Tetap batasi diri ketika melakukan segala jenis aktivitas fisik agar kamu tidak terlalu kelelahan.
3. Yoga
Yoga merupakan salah satu olahraga terbaik untuk dilakukan selama haid karena dapat meringankan kram dan nyeri. Ketika yoga, kamu juga berlatih mengatur pernapasan. Ini akan membuat tubuhmu lebih rileks sehingga kamu bisa menghadapi nyeri haid dengan lebih baik.
4. Senam pilates
Senam pilates merupakan latihan yang berfokus pada penguatan otot inti, termasuk otot panggul. Gerakan senam ini bisa melancarkan aliran darah di area sekitar panggul yang juga berdampak baik dalam menghilangkan nyeri haid.
Seperti yoga, pilates juga menekankan pada teknik pernapasan yang akan membuat tubuhmu lebih rileks dari sebelumnya. Kalau kamu baru mau mencoba olahraga yang satu ini, tenang saja. Sekarang, ada banyak sekali video tutorial pilates untuk pemula yang dapat kamu temui di internet.
5. Gerakan menari
Gerakan menari, seperti zumba atau tari modern, ternyata bisa menjadi cara yang menyenangkan untuk memperlancar aliran darah saat haid. Sama seperti olahraga lainnya, menari juga mampu meningkatkan detak jantung dan meningkatkan sirkulasi darah di sekitar panggul sehingga meringankan kram menstruasi.
Nah, itu dia pembahasan mengenai gerakan olahraga terbaik untuk memperlancar haid. Olahraga memang bermanfaat, tapi ingat juga untuk jangan berlebihan ya, Charm Girls! Dengarkan tubuhmu dan jangan memaksakan diri. Kalau sudah mulai capek atau tidak nyaman, segeralah berhenti, beristirahat, dan minum air putih.