Kembali

Tentang Menstruasi

Ini 5 Penyebab Menstruasi Lebih dari 2 Minggu!

 Ini 5 Penyebab Menstruasi Lebih dari 2 Minggu!


Charm Girls, beberapa di antara kalian pasti pernah mengalami menstruasi lebih dari dua minggu, hal ini memang membuat khawatir, karena biasanya menstruasi hanya berlangsung selama 3-7 hari.

Masa menstruasi dialami perempuan yang sudah melewati masa pubertas dan melalui berbagai fase di dalam organ reproduksi. Menstruasi terjadi saat lapisan dinding rahim atau endometrium dan sel telur yang tak dibuahi meluruh keluar dari vagina. 

Umumnya, siklus menstruasi terjadi rata-rata tiap 28 hari, namun ada juga perempuan yang mengalaminya 25-35 hari,hal itu masih normal. 

Masa menstruasi yang normal adalah sebulan sekali dengan total 11-13 kali menstruasi dalam satu tahun kalender.

Ada beberapa penyebab mengapa menstruasi dua minggu lebih bisa datang. Jika Charm Girls paham kondisinya maka hal ini bisa diatasi.

Baca Juga: Setelah Telat Haid 3 Hari, Haidku Selalu Mundur, Apakah Normal?

5 penyebab menstruasi lebih dari 2 minggu

Terkadang menstruasi bisa memakan waktu lebih dari biasanya dan tak berhenti. Ada beberapa alasan yang potensial untuk masalah. 

Nah Charm Girls, berikut rangkuman alasan mengapa masa menstruasi berlangsung lebih lama dan tak berhenti, serta apa yang bisa kamu lakukan untuk mengatasinya.

1. Ovulasi

Beberapa orang mengalami pendarahan saat ovulasi, yakni ketika ovarium melepaskan sel-sel telur. 

Biasanya ovulasi hanya menghasilkan sedikit bercak dan tak perlu dikhawatirkan. Nah hal itu terjadi jelang akhir menstruasi, bercak dari ovulasi akan tampak seolah-olah darah menstruasi, dan itu membuat kita merasa menstruasi berlangsung lebih lama dari biasanya.

2. Gangguan darah

Meskipun jarang, ada kemungkinan bahwa perempuan yang mengalami menstruasi berkepanjangan mungkin memiliki kelainan darah yang mendasarinya. 

Gangguan darah yang paling umum pada perempuan adalah penyakit von Willebrand. Kelainan darah dapat menyebabkan perdarahan hebat dan menstruasi yang berlangsung lebih dari tujuh hari. 

Gejala lain dari kelainan darah adalah seperti anemia, pendarahan hebat setelah operasi dan melahirkan, berdarah selama lebih dari 10 menit saat mimisan, mudah dan sering memar.

3. Masalah tiroid

Charm Girls perlu tau bahwa kelenjar tiroid bertanggung jawab untuk mengatur berbagai hormon dalam tubuh. Bagi perempuan, hormon ini termasuk yang paling terkait dengan siklus menstruasi.

Jika seseorang memiliki tiroid yang kurang aktif atau terlalu aktif, maka akan memungkinkan mengalami menstruasi berlangsung lama atau yang sepertinya tidak berhenti.

Masalah tiroid juga bisa menyebabkan periode yang sangat ringan, seperti terlambat menstruasi beberapa bulan hingga dan menopause dini.

Perlu lakukan tes darah sederhana karena ini cukup untuk mendiagnosis masalah tiroid dan nantinya akan ada resep dari doktor untuk memperbaiki keseimbangan hormon.

4. Sindrom ovarium polikistik

Menstruasi yang berlangsung selama dua minggu juga bisa terjadi saat seseorang mengalami sindrom ovarium polikistik (PCOS) yakni saat kista sering tumbuh di ovarium. 

PCOS dapat mempengaruhi kadar hormon dan kesuburan. Gejala PCOS meliputi haid tidak, teratur, penambahan berat badan, penipisan rambut di kepala, jerawat, hingga penggelapan kulit di sekitar leher, selangkangan, dan payudara.

5. Kanker serviks

Kanker serviks bisa menyebabkan perdarahan abnormal, termasuk di antaranya adalah menstruasi lebih lama dan lebih berat dari biasanya.

Human papillomavirus (HPV) adalah penyebab utama kanker serviks. HPV sangat umum dan banyak orang memilikinya tanpa menyadarinya, atau tanpa gejala apapun.

Sebagian besar gejala kanker serviks mirip dengan kondisi seperti PCOS atau endometriosis. 

Nah untuk mengetahuinya, penting untuk mengikuti tes Pap secara teratur, hal ini bisa membantu dokter mendiagnosis HPV atau kanker serviks.

Pilihan pengobatan kanker termasuk operasi, kemoterapi, dan terapi radiasi.

Charm Girls, jika kamu mengalami menstruasi selama dua minggu, atau lebih dari waktu normal maka lebih baik segera temui dokter dan menjalani konsultasi agar tau apa penyebabnya dan bisa menanganinya.

Baca Juga: Telat Haid 1 Minggu? Jangan Panik Dulu, Ternyata Ini Penyebabnya!

Kapan sebaiknya temui dokter?

Temui dokter jika menstruasi berlangsung lebih dari 7 hari, pendarahan yang tidak dapat dijelaskan debit yang tidak biasa dan menstruasi terasa berat.

Apalagi jika kamu merasa mual, muntah, atau sakit parah selama menstruasi bahkan mengalami penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan.

menstruasi lebih dari 2 minggu
Komentar (7)
A

An
Anonymous
Ooo gitu yaa Cha. Khawatir juga yaa kalo kayak gitu. Makasih atas artikelnya, bermanfaat bgt nih. 😁
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
Fitriyani
Nice info
2 years ago
Balas
An
Anonymous
sering banget nih telat haid
2 years ago
Balas
floating-icon