Kembali

Edukasi

Konsumsi yang Alami Untuk Menjaga Kesehatan Miss V

Konsumsi yang Alami Untuk Menjaga Kesehatan Miss V


Kesehatan Miss V saat menstruasi memang harus terjaga. Pasalnya, jika kesehatan Miss V tidak terjaga, maka akan menimbulkan bau tak sedap saat sedang menstruasi.

Bau tak sedap yang timbul saat menstruasi, memang sangat mengganggu kegiatan sehari-hari kamu. Belum lagi, kalau bau tak sedap itu bisa mempengaruhi mood dan membuatmu overthinking sepanjang hari. Sehingga, perlu banget untuk kamu menjaga kesehatan Miss V agar enggak tercium bau tidak sedap saat menstruasi.

Meskipun begitu, kamu enggak perlu khawatir loh. Pasalnya, gejala tersebut bisa dicegah dengan mengkonsumsi bahan-bahan alami untuk menjaga kesehatan Miss V, sehingga tak ada lagi bau tak sedap yang muncul saat menstruasi.

Baca Juga: Bau Saat Menstruasi Bikin Panik, Harus Apa Ya?

Penyebab bau menstruasi

Nyatanya, ada beragam penyebab yang bisa menimbulkan bau tak sedap saat menstruasi loh. Penasaran bukan, penyebab bau pada saat menstruasi dapat disebabkan oleh apa saja? Simak saja yuk penjelasan lengkapnya di bawah ini!

1. Penggantian Pembalut yang Tidak Teratur

Salah satu alasan paling umum terjadinya bau menstruasi adalah tidak  mengganti pembalut secara teratur. 

Pasalnya, darah dapat bersentuhan dengan udara dan memberikan kesempatan bagi bakteri untuk dapat berkembang biak di Miss V. Nah, fermentasi bakteri inilah yang dapat menyebabkan terjadinya bau tak sedap saat menstruasi.

2. Darah menstruasi berlebih atau deras

Kelebihan darah di daerah Miss V akan menimbulkan bau, terutama jika aliran menstruasi tengah deras dan berlebih. 

Semakin banyak darah yang keluar saat menstruasi, semakin menimbulkan risiko adanya lebih banyak bakteri yang akan tumbuh. Sehingga , hal tersebut bisa menyebabkan bau tak sedap saat datang bulan kamu datang.

3. Kelembapan Pada Miss V

Jika Charm Girls merasa kalau bau amis yang kuat sangat tercium ketika menstruasi, ada kemungkinan kalau itu merupakan tanda vaginosis bakterial. 

Vaginosis bakterial sendiri adalah infeksi yang disebabkan oleh bakteri ketika pH (kelembapan) vagina tidak normal. Kalau hal ini terjadi, tak ada salahnya untuk langsung konsultasikan ke dokter ya.

Namun, selain konsultasi ke dokter, nyatanya kamu bisa melakukan cara lain untuk menjaga kesehatan Miss V agar tidak menimbul bau tak sedap saat menstruasi. Salah satunya adalah dengan mengkonsumsi bahan-bahan alami.

Bahan alami yang bisa dikonsumsi untuk kesehatan Miss V

Ada beragam bahan alami yang bisa kamu konsumsi untuk menjaga kesehatan Miss V. Salah satunya agar tidak terjadi bau tak sedap saat menstruasi. Ada apa saja sih?

1. Daun Sirih

Sudah menjadi rahasia umum bila Daun Sirih sangat baik untuk perawatan Miss V. Tak hanya memberikan sensasi wangi, Daun Sirih juga mampu mengatasi keputihan, parasit, hingga kembali mengencangkan otot-otot Miss V.

Kamu pun bisa meracik Daun Sirih ini dengan mudah loh. Pertama, sediakan beberapa lembar Daun Sirih Hijau atau Merah, lalu cuci dengan bersih hingga kotoran yang ada di daun menghilang. Lalu, siapkan air secukupnya dan rebus hingga mendidih. Selanjutnya, kamu bisa langsung masukkan Daun Sirih ke dalam air mendidih tersebut dan godok bersama. Jika sudah, diamkan air godokan hingga dingin. Nah, air godokan itulah yang bisa kamu pakai untuk membasuh vagina pada pagi dan malam hari.

2. Manjakani

Sejak dulu, Manjakani sudah menjadi bahan herbal andalan buat mengatasi bau enggak sedap saat menstruasi. Pasalnya, Manjakani memiliki antibacterial yang dapat memberhentikan pertumbuhan jamur penyebab keputihan.

Untuk menjaga vagina, kamu hanya perlu membasuhkan air rebusan Manjakani. Caranya, beberapa buah Manjakani kamu cuci dulu. Lalu, masukkan ke dalam panci, dan berikan air secukupnya. Selanjutnya, rebus Manjakani hingga mendidih dan airnya berubah. Air itulah yang bisa kamu pakai untuk membasuhkan ke vagina.

3. Lidah Buaya

Sifat gel pada Lidah Buaya yang sejuk juga bisa mengurangi rasa perih, gatal-gatal, dan kulit kering akibat infeksi di sekitar area Miss V. Sehingga, kamu bisa meminimalisir terjadinya bau tak sedap saat menstruasi.

Kamu pun bisa menggunakan Lidah Buaya untuk menjaga vagina dengan dua cara. Cara pertama adalah dengan diminum. Kamu hanya perlu haluskan lidah buaya dan tambahkan sedikit madu di dalamnya. Dirimu pun bisa minum minuman ini setiap hari menjelang tidur.

Sedangkan cara kedua adalah dengan membentuk Lidah Buaya seperti sabun. Caranya, ambil gel yang terdapat di dalam Lidah Buaya, lalu campurkan dengan Yogurt tawar hingga halus. Campuran itu bisa kamu oleskan di area vagina dan diamkan selama 5 menit. Bilas dengan air hingga bersih.

4. Apel

Buah apel mengandung phloridzin, yaitu salah satu senyawa kimia tumbuhan yang bekerja seperti hormon estrogen. Sehingga dapat melancarkan aliran darah dan menjaga kesehatan Miss V saat menstruasi. Kamu pun bisa memakan Apel seperti pada umumnya.

5. Kedelai

Kedelai dan produk olahannya seperti tempe dan tahu dinilai sangat bermanfaat bagi kesehatan Miss V. Kadar fitoestrogen kedelai dapat mengimbangi penurunan kadar hormon estrogen pada wanita yang  mengonsumsi obat-obatan tertentu dan wanita menopause.

Kamu pun bisa mengkonsumsi Kedelai dengan membeli susu Kedelai atau memakan tempe dan tahu. Dirimu bisa pilih susu Kedelai organik tanpa pemanis buatan. Namun, jika menginginkan rasa, kamu bisa tambahkan sedikit Vanila tanpa pemanis di dalamnya.

Baca Juga: Kenali Jenis-jenis Bau Menstruasi Yuk!

Enggak hanya itu, bahan bumbu dapur lainnya nyatanya juga bisa kamu konsumsi untuk mejaga kesehatan Miss V dan mencegah terjadinya bau tak sedap saat menstruasi. Bahan-bahan seperti Daun Sirih, Jahe, Kunyit, Lidah Buaya, dan Manjakani dinilai ampuh untuk mencegah bau tak sedap saat menstruasi.

Meskipun begitu, kini kamu bisa menemukan bahan alami tersebut di pembalut Charm Herbal Ansept+. Dengan bahan-bahan alami di dalamnya, kamu enggak perlu takut lagi dengan hadirnya bau tak sedap saat menstruasi.#ByeBauByePanic

charm
pembalut charm
charm herbal ansept+
bau menstruasi
menjaga kesehatan Miss V
herbal alami
Komentar (57)
A

Mi
Mitha
Baru tau lidah buaya juga bisa mengilangkan bau
2 years ago
Balas
An
Anonymous
Ya
2 years ago
An
Anonymous
Sama
2 years ago
Ma
Mahrita
❤️
2 years ago
Balas
SS
Siska Septiani
Mantap
2 years ago
Balas
floating-icon