Kembali

Tentang Menstruasi

Masa Menstruasi Setelah Melahirkan Apakah Berbeda Dengan Remaja?

Masa Menstruasi Setelah Melahirkan Apakah Berbeda Dengan Remaja?


Mungkin Charm Girls pernah bertanya-tanya mengenai, apakah siklus menstruasi kamu berubah setelah melahirkan. Apakah perubahan tersebut sangat berbeda dengan siklus menstruasi yang kamu alami saat remaja?

Periode menstruasi setiap wanita memang bisa berbeda-beda. Apalagi setelah melahirkan, kapan masa subur setelah melahirkan ?Namun normalnya, menstruasi terjadi selama tiga sampai tujuh hari dalam siklus 21 hingga 35 hari. 

Masa Menstruasi Setelah Melahirkan Apakah Berbeda Dengan Remaja?
Siklus menstruasi

Wanita yang masih berada pada masa subur atau belum memasuki masa menopause akan mengalami menstruasi setiap bulannya. Adapun siklus menstruasi yang normal pada setiap wanita akan berbeda-beda.

Menurut jurnal yang ditulis dalam Nature Research, siklus menstruasi wanita dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Misalnya seperti faktor keturunan, indeks massa tubuh, masalah hormonal, tingkat stres yang dirasakan, serta gaya hidup sehari-hari.

Mengetahui siklus menstruasi sering dilakukan bagi wanita yang sedang menjalani program hamil. Alasannya, dengan mengetahui siklus menstruasi, maka dapat ditentukan juga tentang masa subur atau waktu yang tepat untuk pembuahan.

Baca juga: Berhubungan intim saat masa menstruasi, bolehkah?

Pendeknya periode menstruasi secara alami memang dapat terjadi di masa tertentu kehidupan wanita. Periode menstruasi singkat, yaitu sekitar 3 hari, biasanya lebih banyak dialami remaja maupun lansia yang sudah mendekati masa menopause. Ini dapat terjadi karena pengaruh dari ketidakseimbangan hormon dalam tubuh.

Pada remaja, ketidakseimbangan hormon estrogen dapat membuat menstruasi menjadi singkat dan tidak teratur. Sementara pada lansia, kondisi ini bisa dipicu oleh terhentinya produksi hormon estrogen dan progesteron. Sehingga, membuat menstruasi menjadi singkat dan juga tidak teratur.

Cara menghitung masa subur setelah haid

Masa Menstruasi Setelah Melahirkan Apakah Berbeda Dengan Remaja?
Cara menghitung siklus menstruasi

Memperkirakan dan menghitung masa subur setelah haid adalah salah satu cara untuk meningkatkan peluang memiliki keturunan. Jika Charm Girls ingin segera hamil, penting untuk membuat catatan periode haid setiap bulannya agar bisa memperkirakan waktu yang tepat untuk berhubungan intim.

Umumnya, masa subur wanita dihitung berdasarkan catatan dan analisis siklus haid selama setidaknya delapan bulan terakhir. Berikut adalah cara menghitung masa subur wanita:

  1. Ketahui siklus terpendek kamu. Sebagai contoh, siklus terpendek menstruasi kamu adalah 27 hari. Kurangi 27 dengan 18 dan hasilnya adalah sembilan. Angka ini adalah hari pertama saat kamu berada pada posisi paling subur.
  2. Ketahui siklus terpanjang kamu. Sebagai contoh, siklus terpanjang menstruasi kamu adalah 30 hari. Kurangi 30 dengan 11 dan hasilnya adalah 19. Angka ini adalah hari terakhir saat kamu paling subur.

Dengan demikian, jika siklus haid kamu rata-rata adalah 27 sampai 30 hari, maka masa paling subur-mu adalah pada hari ke-9 hingga ke-19. Tapi sekarang juga sudah tersedia alat penghitung masa subur, Charm Girls. Jadi tidak perlu repot lagi untuk menghitung masa subur.

Baca Juga: Perut Kembung saat masa menstruasi? Ini penyebab dan cara mengatasinya

Perbedaan masa subur wanita setelah melahirkan

Masa subur atau ovulasi bisa terjadi pada sebagian besar wanita, yaitu enam minggu setelah melahirkan, jika tidak menyusui bayinya. Sebuah penelitian pada tahun 2011 juga menyatakan bahwa, rata-rata wanita akan kembali mengalami masa subur 74 hari setelah melahirkan.

Penelitian lain juga menyebutkan bahwa wanita akan mengalami masa subur atau ovulasi pertamanya antara 45 sampai 94 hari setelah melahirkan.

Banyak hal yang bisa mempengaruhi masa subur seorang wanita, seperti stres, gaya hidup, diet, kesehatan, hingga penggunaan alat kontrasepsi. Apalagi banyak perubahan yang akan wanita alami setelah kelahiran buah hati.

Kondisi tubuh yang belum pulih betul setelah persalinan, perubahan pola tidur, dan kelelahan karena mengurus si kecil, juga akan mempengaruhi kembalinya masa subur.

Nah, faktor-faktor di atas tentunya bisa saja mempengaruhi siklus menstruasi kamu sesudah melahirkan ya. Namun, jika kamu khawatir dengan perubahan siklus menstruasi-mu setelah melahirkan, tak ada salahnya untuk konsultasikan hal tersebut ke dokter ya.

Baca Juga Disini:

Perubahan Emosi Menjelang Masa Menstruasi Fakta atau Mitos 

Waktu Menstruasi Pertama Kok Bisa Pakaian Dalam Warnanya Pudar 

Ritual Sebelum Tidur Pas Lagi Masa Menstruasi

 

charm
pembalut charm
masa menstruasi
masa subur setelah haid
cara menghitung masa subur setelah haid
masa subur wanita setelah haid
Komentar (259)
A

An
Anonymous
Ooo gitu. Okey, makasih udah dikasih tau.
2 years ago
Balas
SA
Silva Azzahra
Ya
2 years ago
An
Anonymous
Ya kakk
2 years ago
An
Anonymous
Ok
2 years ago
An
Anonymous
Ya
2 years ago
An
Anonymous
Ya
2 years ago
An
Anonymous
Iya
2 years ago
Avatar Profile Image
Anisa
sangat membantu artikelnya.
2 years ago
Balas
An
Anonymous
yass bener bgt
2 years ago
SA
Silva Azzahra
Ya
2 years ago
RN
RANI NURAENI
Benar sekali ka
2 years ago
An
Anonymous
Yes
2 years ago
An
Anonymous
artikelnya sangat bermanfaat, thank you
2 years ago
Balas
SA
Silva Azzahra
Ya
2 years ago
RR
Relisa Rosana
Sama sama
2 years ago
RN
RANI NURAENI
Sangat benar
2 years ago
RN
RANI NURAENI
Kurasa semuanya benar
2 years ago
An
Anonymous
Ya
2 years ago
floating-icon