Kembali

Tentang Menstruasi

Posisi tidur pewe pas lagi menstruasi hari pertama

Posisi tidur pewe pas lagi menstruasi hari pertama


Siapa yang setuju kalau selama masa menstruasi, melakukan aktivitas apa pun jadi terasa nggak nyaman? Bahkan saat tidur pun, kita masih merasa nggak nyaman karena nyeri haid dan perasaan cemas yang entah datang dari mana. Well, semua itu sebenarnya wajar kok, Charm Girls!
 

Baca Juga : Waktu menstruasi pertama, kok bisa pakaian dalam warnanya pudar? - Charm Girl's Talk
 

Rasa nyeri dan nggak nyaman yang kita alami selama haid itu disebabkan karena menegangnya otot rahim yang dipicu oleh hormon prostaglandin. Hormon ini berfungsi untuk membantu rahim mengeluarkan darah, dan semakin tinggi kadarnya maka akan semakin terasa nyeri.

Buat kamu yang selama ini sering susah tidur karena nyeri haid, ternyata ada posisi tidur terbaik yang dijamin pewe dan mengurangi rasa nyeri loh! Buat Charm Girls yang baru mengalami menstruasi pertama, wajib mencoba posisi tidur berikut ini supaya bisa tidur nyenyak sampai pagi!

Posisi tidur pewe pas lagi menstruasi hari pertama
Posisi Fetal

Posisi fetal

Yep, kamu bisa mencoba tidur dengan posisi fetal. Posisi fetal merupakan posisi meringkuk layaknya janin atau fetus dalam kandungan. Di posisi ini, tubuh kamu meringkuk ke samping dan menekuk kaki. Pastikan posisi lutut sejajar dengan dada untuk membentuk posisi fetal yang benar.

Kenapa sih posisi ini bisa mengurangi rasa nyeri? Ternyata saat tidur dengan posisi ini, otot-otot di sekitar perut dan bokong yang tegang selama masa haid jadi lebih rileks loh, Charm Girls! Nyeri dan kram perut jadi berangsur berkurang selama melakukan posisi ini dengan benar. Selain itu, posisi ini bisa mengurangi resiko darah haid bocor karena kedua kaki menempel dengan rapat. Pewe banget deh!
 


Posisi child’s pose

Kalau yang satu ini memang bukan posisi tidur, tapi bisa kamu lakukan sebelum tidur untuk relaksasi dan mengurangi rasa nyeri saat menstruasi. Posisi child’s pose merupakan salah satu gerakan yoga yang berfungsi untuk memberikan waktu istirahat. Melakukan posisi ini sebelum tidur bisa mengurangi rasa nyeri di tulang belakang dan meredakan rasa kram di perut. Untuk melakukan posisi child’s pose, mulailah dengan pose berlutut, tekuk tubuh ke arah depan, lalu letakkan lengan sejajar di samping kaki atau di depan kepala. Setelah itu kamu bisa mengatur nafas teratur untuk menenangkan diri deh. Gampang kan, Charm Girls?

 

Posisi tidur pewe pas lagi menstruasi hari pertama
Posisi Child’s Pose

Posisi yang dihindari

Nah, ada beberapa posisi tidur yang sebaiknya dihindari. Salah satunya adalah posisi tengkurap! Kenapa ya? Pada saat tidur dengan posisi tengkurap, tekanan otot pada perut dan rahim justru akan meningkat karena tubuh kita bertumpu di bagian depan. Akibatnya, otot-otot menjadi semakin tegang dan meningkatkan rasa nyeri. Posisi ini juga justru meningkatkan aliran darah haid loh. Jadi bisa bikin tidur kamu tambah nggak nyaman dan meningkatkan resiko bocor.

Posisi tidur dengan telentang juga sebaiknya dihindari loh! Karena dapat memberikan tekanan pada otot di sekitar bokong. Sehingga bagian pinggul dan bokong menjadi tegang dan menambah rasa nyeri di area perut.

Posisi tidur pewe pas lagi menstruasi hari pertama
Posisi yang Dihindari

Selain melakukan posisi tidur yang pewe, ada beberapa tips dan trik yang bisa kamu lakukan supaya bisa tidur dengan nyaman semalaman.


1.Gunakan heat pad atau kompres air hangat

Mengompres perut dengan air hangat atau heat pad dengan suhu sekitar 40 derajat celcius terbukti dapat mengurangi rasa nyeri dan kram di perut saat masa menstruasi. Karena suhu yang hangat dapat meregangkan otot-otot yang tegang di area perut dan rahim. Menurut penelitian, cara ini beneran ampuh dengan efektivitas yang sama seperti mengonsumsi obat pereda nyeri loh!
 

Posisi tidur pewe pas lagi menstruasi hari pertama
Gunakan Head Pad


2.Pijat dengan minyak esensial

Kamu juga bisa memijat area perut bagian bawah dengan lembut menggunakan minyak esensial atau minyak aromaterapi. Lakukan gerakan memutar secara perlahan di area yang nyeri untuk meregangkan otot yang tegang. Beberapa jenis minyak esensial juga memberikan rasa hangat dan wangi-wangian yang menenangkan untuk membuatmu tambah rileks dan nyaman. Minyak kayu putih atau minyak dengan lavender, green tea dan rose lagi hype juga, loh Charm Girls!
 

Posisi tidur pewe pas lagi menstruasi hari pertama
Pinjat dengan Minyak Esensial

3.Gunakan pembalut malam, Charm Safe Night
Sekarang, nggak perlu khawatir bocor saat kamu tidur karena telah hadir pembalut Charm Safe Night yang super nyaman! Dilengkapi dengan berbagai ukuran, memiliki sayap yang memanjang dan lebar di bagian belakang, pokoknya bebas cemas deh. Apalagi ada “gathers” yang berfungsi sebagai dinding pelindung samping, membuat kamu bisa berguling ke sana kemari. Charm Safe Night memiliki lapisan yang lembut dan nyaman, cepat mengunci cairan, tidur kamu dijamin nyenyak sampai pagi deh, Charm Girls!

 

Posisi tidur pewe pas lagi menstruasi hari pertama
Gunakan Charm Safe Night




 

Komentar (285)
A

AC
Anggun Cahyaning Wulan
Baru tau:)
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
Ade Tina Sri Rahayu
Iya
2 years ago
An
Anonymous
iya
2 years ago
An
Anonymous
Bener
2 years ago
An
Anonymous
Nice info
2 years ago
An
Anonymous
Good
2 years ago
An
Anonymous
Nice
2 years ago
An
Anonymous
Nice info
2 years ago
Ve
Veni elda yanti
Sama
2 years ago
An
Anonymous
Sama
2 years ago
MF
Maria Fransiska Br Aritonang
Sama
2 years ago
An
Anonymous
Iya
2 years ago
An
Anonymous
Ok
2 years ago
An
Anonymous
Iya
2 years ago
An
Anonymous
Sip
2 years ago
Avatar Profile Image
Aina Nurbaiti
Ya
2 years ago
An
Anonymous
Iya
2 years ago
An
Anonymous
kalau lagi mens suka risih sendiri ygy
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
Ade Tina Sri Rahayu
Ya
2 years ago
MF
Maria Fransiska Br Aritonang
Setuju
2 years ago
Avatar Profile Image
Aina Nurbaiti
Sama
2 years ago
An
Anonymous
Iya
2 years ago
Ic
Icha
Terima kasih
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
Ade Tina Sri Rahayu
Ya
2 years ago
Avatar Profile Image
Aina Nurbaiti
Ya
2 years ago
An
Anonymous
Ya
2 years ago
floating-icon