Kembali

Tentang Menstruasi

Warna Darah Menstruasi Hitam Di Hari Pertama, Kenapa Ya?

Warna Darah Menstruasi Hitam Di Hari Pertama, Kenapa Ya?


Warna darah menstruasi nggak selalu sama dari waktu ke waktu. Muncul flek coklat sebelum haid? Kadang, darah haid bisa berwarna merah terang atau kecokelatan. Tapi, nggak jarang juga warna darah yang keluar jadi hitam pekat sampai bikin panik.

Terus, sebenarnya warna darah haid yang hitam itu bahaya nggak, sih?

Penyebab darah haid hitam di hari pertama

Darah haid biasanya berwarna hitam di hari pertama atau terakhir menstruasi. Charm Girls nggak perlu panik, sebab ini wajah banget. Warna hitam ini biasanya menandakan kalau darah tersebut udah lama berada di dalam rahim atau sedikit menggumpal.

Saat menstruasi, lapisan rahim bakal luruh dan keluar dari tubuh lewat vagina. Tapi, jaringan rahim yang bercampur sama darah ini kadang tertahan di dalam rahim. Darah lalu mengalami oksidasi (berikatan sama oksigen) dan berubah warna jadi gelap.

Darah haid yang awalnya berwarna merah terang bakal jadi merah gelap. Setelah itu, warna darah berubah lagi jadi kecokelatan sebelum akhirnya jadi hitam. Semakin lama darah tertahan di rahim, semakin gelap warnanya.

Baca Juga: Darah Menstruasi Warna Hitam, Normal atau Tidak Ya?

Warna darah yang hitam ini kadang bisa kelihatan bahkan sebelum menstruasi dimulai. Kalau kamu melihat adanya bercak-bercak darah warna hitam sebelum mulai haid, bisa jadi ini darah yang belum keluar waktu menstruasi terakhir.

Selama menstruasi lancar-lancar aja dan kamu nggak mengalami gejala tertentu, darah haid yang berwarna hitam ini sebetulnya bukan sesuatu yang perlu kamu cemaskan. Pada hari kedua atau ketiga haid, warna darah biasanya bakal jadi merah lagi.

Gejala lain yang perlu kamu waspadai

Walaupun darah menstruasi yang hitam itu normal, kamu harus tetap cermat sama gejala lain yang mungkin muncul selama menstruasi. Sebaiknya periksakan diri dokter kalau kamu mengalami kondisi berikut.

  • Keluar cairan berbau nggak sedap dari area kewanitaan.
  • Nyeri yang biasanya nggak kamu rasakan saat haid.
  • Gatal-gatal atau bengkak di area kewanitaan.
  • Susah buang air kecil.
  • Demam.
  • Siklus menstruasi tiba-tiba jadi nggak teratur.

Baca Juga: Warna Darah Menstruasi Kecoklatan, Kenapa Ya?

Semua kondisi di atas bisa jadi tanda dari infeksi, darah haid yang terjebak di dalam vagina, atau masalah lainnya. Dengan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter, kamu bakal tahu apa penyebab dan cara mengatasinya.

Cara mengatasi darah haid yang berwarna hitam

Warna darah yang hitam sering kali jadi bagian dari siklus menstruasi yang normal. Kalau warna darah haid kamu kembali jadi merah dalam beberapa hari, artinya warna gelap tersebut muncul karena darah teroksidasi di dalam rahim.

Kamu kemungkinan nggak memerlukan penanganan medis khusus buat mengatasi ini. Menurut Rachel P. Urrutia, MD., asisten profesor obstetri dan ginekologi umum di University of North Carolina, AS, yang penting kamu tetap menjalani pola hidup sehat.

Makan makanan bergizi seimbang, tidur yang cukup, serta olahraga rutin bisa bantu memelihara fungsi tubuh secara keseluruhan. Pola hidup yang sehat ini mungkin aja bisa memperlancar keluarnya darah haid dari dalam rahim.

Warna Darah Menstruasi Hitam Di Hari Pertama, Kenapa Ya?
Konsumsi makanan bergizi untuk mengatasi darah haid berwarna hitam

Tapi, gimana kalau warna darah menstruasi jadi hitam karena penyebab lain, misalnya infeksi? Buat yang ini, solusinya tentu beda. Dokter kemungkinan bakal meresepkan obat antibiotik untuk membasmi bakteri-bakteri penyebabnya.

Nah, supaya area kewanitaan tetap sehat dan terlindung dari bakteri jahat, Charm Girls bisa mencegah infeksi di area ini lewat beberapa cara. Salah satunya dengan menjaga kebersihan. Bisa dengan mengganti pembalut setiap 3 atau 4 jam sekali, atau memakai pembalut herbal mengandung antiseptik alami.

Herbal alami selain untuk menjaga kebersihan vagina dan memengaruhi warna darah menstruasi, juga bisa mencegah bau lho, maka dari itu, Charm hadir dengan Charm Herbal Ansept+ yang memiliki formulasi daun sirih plus herbal pilihan yang bisa mencegah pertumbuhan bakteri, memberikan rasa bersih, serta mengurangi gatal dan masalah bau saat menstruasi. Area kewanitaan pun sehat dan terawat.

Jadi Bye Bau, Bye Panic! Yuk, jadi lebih percaya diri bersama Charm sehingga Tak Ada Momen Terlewatkan!

charm
pembalut charm
warna darah menstruasi
penyebab darah haid hitam di hari pertama
menstruasi warna hitam
darah haid berwarna hitam dan sedikit
cara mengatasi darah haid berwarna hitam
Komentar (76)
A

Avatar Profile Image
Yosephine Gunawan
Thank you infonya Charm!!
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
Charm Girls Talk
Terimakasih juga ya Charm Girls! :)
2 years ago
DA
Devy Angraini
BAGUS EMG CHARM APALAGI YG COOLING BERASA MAKE AC
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
Charm Girls Talk
Yeayyyyy emang bikin seger kalo pake Charm Cooling Fresh!
2 years ago
HS
Helfiana Saputri
Makasi infonyaa, sgt guna buat wanitaa
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
Charm Girls Talk
Wahh hihii makasih juga ya Charm Girls! yuk cek artikel lainnya di charmgirlstalk.com ya! :)
2 years ago
floating-icon