Kembali

Tentang Menstruasi

Kenali Fase Menstruasi Lebih Dalam Yuk!

Kenali Fase Menstruasi Lebih Dalam Yuk!


Charm Girls, menstruasi terjadi ketika lapisan dinding rahim atau endometrium dan sel telur yang tak dibuahi meluruh keluar dari vagina. Menstruasi pada remaja adalah tanda saat dia memasuki tahap pubertas loh. 

Menstruasi bukan hanya sekadar proses keluarnya darah dari tubuh perempuan. Siklus menstruasi terjadi rata-rata setiap 28 hari, namun ada juga yang mengalaminya 25-35 hari, dan itu masih termasuk normal. Banyak hal yang terjadi saat fase menstruasi berlangsung.

Fase menstruasi ini perlu diketahui sebagai salah satu upaya menjaga kesehatan reproduksi atau juga jadi cara perencanaan kehamilan.

Baca Juga: Bagaimana Menstruasi Bekerja

Fase menstruasi pada perempuan

Melansir dari Better Health, ada empat fase utama dari siklus menstruasi, berikut penjelasannya Charm Girls!

Fase Menstruasi

Fase ini adalah keluarnya lapisan rahim yang menebal dari tubuh lewat vagina.

Cairan menstruasi mengandung darah, sel-sel dari lapisan rahim (sel endometrium) dan lendir, jumlah darah yang keluar saat haid mencapai 20 sampai dengan 60 mililiter. 

Fase folikuler

Fase folikular dimulai pada hari pertama menstruasi dan berakhir dengan ovulasi. Ovarium akan menghasilkan sekitar lima sampai 20 folikel yang menampung sel telur yang belum matang. 

Biasanya, hanya satu folikel yang akan matang menjadi telur, sementara yang lain mati. Ini dapat terjadi sekitar hari ke 10 dari siklus 28. Pertumbuhan folikel merangsang lapisan rahim menebal, dan jadi tanda persiapan kehamilan.

Ovulasi

Ovulasi adalah pelepasan sel telur yang matang dari permukaan ovarium, biasanya terjadi di pertengahan siklus, sekitar dua minggu atau lebih sebelum menstruasi dimulai.

Selama fase folikular, folikel yang sedang berkembang menyebabkan peningkatan kadar estrogen. 

Telur disalurkan ke tuba falopi dan menuju rahim dengan gelombang kecil seperti rambut. Masa hidup telur biasa hanya sekitar 24 jam. Kecuali jika bertemu sperma selama waktu ini, sel telur akan mati.

Fase luteal

Selama ovulasi, sel telur keluar dari folikelnya, namun folikel yang pecah tetap berada di permukaan ovarium. Selama sekitar dua minggu berikutnya, folikel berubah jadi struktur yang dikenal sebagai korpus luteum. Struktur ini mulai melepaskan progesteron, bersama dengan sedikit estrogen dan mempertahankan lapisan rahim yang menebal, menunggu sel telur yang telah dibuahi menempel.

Jika telur yang dibuahi tertanam di lapisan rahim, dia akan menghasilkan hormon yang diperlukan untuk mempertahankan korpus luteum. Ini termasuk human chorionic gonadotrophin (HCG), hormon yang terdeteksi dalam tes urin untuk kehamilan itu loh Charm Girls.

Korpus luteum bakal terus memproduksi peningkatan kadar progesteron yang diperlukan untuk mempertahankan lapisan rahim yang menebal.

Jika kehamilan tidak terjadi, korpus luteum bakal layu dan mati, biasanya sekitar hari ke-22 dalam siklus 28-hari. Penurunan kadar progesteron menyebabkan lapisan rahim rontok. Ini dikenal dengan fase keempat yakni menstruasi dan siklus kemudian kemudian berulang.\

Baca Juga: Seperti Aktor, Inilah Hormon Menstruasi yang Berperan di Tubuh

Hal yang harus dilakukan saat menstruasi 

Nah demi menghadapi fase menstruasi, Charm Girl harus memperhatikan hal-hal ini.

Mulai dari memakan sesuatu yang baik dan sehat, hindari makanan cepat saji, minuman bersoda, kopi, berlemak. Perbanyak makan sayur dan buah, intinya perhatikan makanan kamu ya Charm Girls.

Hal ini akan berdampak pada kondisi saat fase menstruasi berlangsung. Selain itu kamu juga perlu menjaga mood, salah satunya dengan menghindari film atau series yang membuat kamu emosi.

Lakukan juga olahraga ringan agar tubuh tidak diam secara total, khawatirnya akan ada rasa kram pada perut. Olahraga bisa meringankan rasa sakit akibat kram, tapi perhatikan juga olahraga yang akan kamu lakukan, jangan sampai hanya menambah rasa sakit.

Gunakan pembalut dan selalu rutin menggantinya setiap empat jam ya Charm Girls, kebersihan organ reproduksi menjadi penting saat menstruasi agar tidak ada bakteri yang menyerang tubuh.

charm
fase menstruasi
hal yang harus dilakukan saat menstruasi
Komentar (110)
A

Nu
Nuryahayu
Suka banget sama artikel2 nya🥰
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
Ade Tina Sri Rahayu
Ya
2 years ago
PA
Putri Agustina
Setujuuuu
2 years ago
PA
Putri Agustina
Setujuuuu
2 years ago
Avatar Profile Image
barjal soa
bermanfaat sekali ya infonya
2 years ago
Avatar Profile Image
dera ludin
terimkasih
2 years ago
FN
Florensya Natalia
Kece min💜
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
barjal soa
bermanfaat sekali ya infonya
2 years ago
Avatar Profile Image
dera ludin
terimkasih
2 years ago
Avatar Profile Image
Amelia
Makasih
2 years ago
Balas
Avatar Profile Image
barjal soa
bermanfaat sekali ya infonya
2 years ago
Avatar Profile Image
dera ludin
terimkasih
2 years ago
floating-icon